Thursday, September 27, 2012
RESENSI: ENSLAVED - RIITIIR
Band Norwegian Black metal, ENSLAVED baru saja merilis album ke-12 nya, RIITIIR. di album teranyar ini ENSLAVED masih berkutat dengan perpaduan antara Black metal dengan rock progresif yang telah diusung semenjak Mardraum - Beyond Within 2000 silam.
RIITIIR merupakan suatu album ambisius yang mendorong sound mereka lebih jauh lagi ke-arah experimentasi yang out-of-box. Bila dibandingkan dengan album sebelumnya Axioma Ethica Odini memiliki sound yang sangat berbeda, mungkin hal itu adalah sesuatu yang wajar mengigat ENSLAVED selalu melakukan evolusi terhadap sound mereka semenjak album Below The Light di tahun 2003. progresi sound yang dilakukan di setiap album tentunya memberikan hype tersendiri bagi para pendengar, tak terkecual di album ke-12 mereka ini.
"Thoughts Like Hammers" menjadi lagu pembuka di album ini.growl vocal yang di balut dengan ritme gitar yang sangat doom-esque kemudian dilanjutkan dengan clean vocal dari Herbrand Larsen yang brillian sebelum dilanjutkan lagi dengan growl vocal. sedikit terasa repetitif dibandingkan dengan lagu-lagu berdurasi panjang ENSLAVED lainya, namun lagu yang sempurna untuk membuka overall tone album ini.
Lagu berikutnya "Death In The Eyes of Dawn" sedikit membawa influence dari OPETH dengan synth, acoustic guitar dan tentunya vokal yang cukup cathy. "Veilburner" tidak berprogresi terlalu signifikan dari lagu-lagu sebelumnya track masih dengan kombinasi growl/clean vocal dengan balutan guitar yang powerfull disatu saat memainkan ritme Black metal lalu disambut dengan textured sound yang dibalut dengan synthesizer.
Lanjut ke "Roots of The Mountain" yang dibuka dengan hentakan blast-beat . yang seperti di lagu-lagu sebelumnya, dilanjutkan dengan melodi vokal yang indah dari Herbrand Larsen. Permainan guitar Arve Isdal dan Ivar Bjørnson patut menjadi sorotan disini mulai dari ritme gitar yang ber-tekstur hingga guitar solo yang bisa diacungi jempol. namun tentunya moment yang tidak bisa dilewatkan adalah ketika di menit ke-empat dimana terdapat basslines/drum pattern yang cukup djenty.
Track-track selanjutnya seperti "Materal" merupakan salah satu highlight album ini. tremollo riffing Black metal-ism yang di iringi dengan ketukan drum ganjil ala Tomas Haake atau Neil Peart, menunjukan bahwa pada album ini ENSLAVED melakukan experiment besar-besaran dengan mengambil Influence dari berbagai macam genre, dengar saja "Storm of Memories" yang membawa unsur space rock atau closing track "Forever" dengan gothic overtones dan NEUROSIS influencenya.
Overall album ini merupakan salah satu album terbaik dari ENSLAVED walaupun pada suatu saat terdengar agak repetitif dan durasi terkesan sedikit dipaksaan. RIITIIR adalah album yang variatif dan tentunya sebuah succsessor kompeten dari album mereka sebelumnya Axioma Ethica Odini.
FINAL SCORE
8.9/10
Labels:
RESENSI
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment